Memblokir situs Youtube yang biasa diakses melalui PC dengan menggunakan Windows XP maupun Windows 7 caranya cukup mudah tanpa bantuan software dan terbilang aman karna tidak mengganggu saat TreTan mengakses situs lainnya seperti Facebook, Twitter dan lain sebagainya.
Cara Mudah untuk memblokir Youtube digunakan @TukangCoding dikarnakan memakan banyak bandwith apalagi Jaringan Komputer yang terhubung oleh internet dipakai oleh banyak orang jadi harus dibatasi penggunaannya agar pemakaian internet merata tidak banyak diambil alih oleh mereka yang suka menyaksikan video dari website.
Banyak Cara untuk memblok situs youtube entah melalui PC Windows XP, Vista maupun 7, meski selama ini praktek yang @TukangCoding lakukan dengan menambahkan beberapa kode di file system yang terdapat pada Windows XP dan Vista. Mungkin ada cara lain yaitu dengan menambahkan addon di Browser Mozilla ataupun Chrome namun setelah dilakukan pencarian yang ada hanyalah addon tentang cara memblokir iklan yang muncul di youtube atau Adblock Plus.
Cara Blokir Situs Youtube (halkimoyo.blogspot.com) |
Berikut adalah cara mudah untuk memblokir situs Youtube di PC Windows XP, Vista dan 7 yang dikutip dari blog musttrie-art.blogspot.com
Langkah-langkahnya adalah:
Silakan anda masuk ke C://windows/system32/drivers/etc dan cari file bernama hosts. Untuk cara membukanya bisa bermacam-macam. Selanjutnya klik kanan pada file tersebut lalu pilih “open with”, Lalu pilih > Notepad.
Berikut adalah cara lainnya :
Anda buka notepad, kemudian klik > file, pilih > open, pilih > (c:) , pilih > windows (silakan klik open untuk membukannya), lalu pilih > system 32 (klik open lagi), pilih > drivers (klik open lagi), lalu pilih > etc (Pastikan tipe file adalah All tipes), lalu anda klik open, kemudian pilih > hosts (klik open) , maka akan terbuka file hosts notepad anda.
Setelah file host terbuka, carilah tulisan: 127.0.0.1 localhost , pada bagian bawah.
Selanjutnya ketikkan alamat website yang ingin anda blokir dibawah 127.0.0.1 localhost. Contoh caranya seperti contoh berikut: 127.0.0.2 www.alamatsitus.com
Jika anda akan memasukkan beberapa alamat situs, maka cukup dimasukkan dibawahnya lagi (satu baris hanya satu alamat) dan jangan lupa ganti angka yang warna merah dengan angka berikutnya (2,3.4, dst...)
Setelah selesai, klik File > Save, lalu restart browser anda, selesai.
Sebenarnya tidak hanya situs Youtube saja yang bisa diblokir, apapun itu bisa diblok seperti facebook atau twitter asal dimasukkan dalam daftar file etc seperti yang dilakukan diatas.
No comments:
Post a Comment