Tuesday, December 10, 2013

Aplikasi Anti Maling Untuk Blackberry

Aplikasi Anti Maling Untuk Blackberry - Smartphone merupakan barang yang memiliki tingkat kerawanan yang sangat tinggi sebagai target pencurian, begitu banyaknya Smartphone memudahkan pencuri untuk melancarkan targetnya, disamping itu proses penjualannya sangat gampang, faktor lain ialah dari kesadaran penggunanya akan bahaya ini, selain itu sebagian besar pengguna yang kehilangan Smartphone-nya memilih diam tanpa melaporkan ke pihak yang berwajib. Jika kamu pengguna Blackberry kamu sedikit di untungkan karena banyak aplikasi-aplikasi Blackberry yang menawarkan keamanan Smartphone kamu dari para pencuri yang salahsatunya ialah aplikasi yang bernama Anti theft free. Apa saja fitur dan bagaimana cara menjalankan aplikasi ini berikut saya jelaskan :

1. Mengirim SMS otomatis ketika kartu SIM lain dimasukkan
2. Daftar putih (whitw list) untuk kartu SIM lain yang tidak terbatas jumlahnya
3. Mengunci HP secara otomatis setelah mengirim SMS
4. Mengirimkan koordinat GPS terakhir yang diketahui melalui SMS untuk menunjukkan posisi kartu SIM

Jika kamu berminat menggunakan Aplikasi ini, kamu dapat langsung mendownload Aplikasi ini di Blackberry Word dan berikut cara settingnya.


Pertama, buka aplikasinya dan isikan identitas kamu disini.


Tambahkan kontak kamu disni, kontak ini yang nantinya akan menerima SMS dari aplikasi ini, jika terjadi pergantian SIM Card pada HP kamu.

Kamu juga dapat menambahkan pesan pribadi kamu di "Message" pesan ini muncul ketika seseorang mencoba mengakses HP kamu. Untuk merubah password kamu bisa mengaksesnya di menu setting.
Aplikasi ini tidak berlaku pada HP CDMA

No comments:

Post a Comment