Setelah Kota Sidoarjo, Pagelaran berkumpulnya Blogger se-Nusantara menunjuk Kota Makassar sebagai tempat untuk diadakannya Temu Blogger Indonesia ini. Acara Blogger Nusantara di Bumi Sulawesi bagian Selatan tersebut diadakan pada hari, Jumat, Sabtu dan Minggu, Tanggal 9, 10 dan 11 November 2012 tepatnya berlangsung 3 hari berturut-turut.
SUSUNAN ACARA KOPDAR BLOGGER NUSANTARA 2012 MAKASSAR
Berikut adalah susunan acara Kopdar Blogger Nusantara di Makassar:Hari Pertama ( 9 Nopember 2012)
-> Pra event berupa 3 kelas paralel dengan 3 tema berbeda: creative writing, photography dan social media for a small business.
-> Acara ini akan diadakan di gedung LAN Jl. Raya Bukit Baruga
-> Acara ini terbuka untuk peserta lokal dari daerah Makassar dan sekitarnya. Tidak dipungut biaya.
-> Setiap kelas maksimal 40 orang.
-> Informasi pra-event akan dirilis secara resmi dalam waktu dekat.
-> Sore hingga malam hari diadakan penyambutan untuk peserta dan tamu dari luar kota Makassar.
Hari kedua (10 Nopember 2012)
-> Pembukaan resmi #BN2012 yang dipusatkan di gedung LAN Jl. Raya Baruga, Makassar. Acara ini gabungan antara talk show interaktif, parade budaya Sulawesi Selatan, sharing komunitas dan games.
-> Talkshow interaktif akan menghadirkan pembicara yang mengambil tema tentang internet, social media dan blogpreneur.
-> Di dalam tempat acara disediakan booth untuk beragam komunitas kreatif. Tiap komunitas akan memajang hasil karya dan rekaman aktifitas mereka.
-> Akan ada kampanye #SaveTurtles bekerjasam dengan Sileya Scuba Dive di Kab. Selayar-Sulawesi Selatan yang peduli pada kelangsungan hidup penyu dan pelestarian alam bawah laut.
-> Malam harinya akan digelar mimbar bebas dengan susunan acara: sharing antar komunitas khususnya yang datang dari luar Makassar, pagelaran musik akustik, pembacaan puisi dan tentu saja aneka macam kuliner lokal.
Hari ketiga (11 Nopember 2012)
-> Acara hari ketiga dikhususkan untuk tamu dari luar kota Makassar, berisi kegiatan rekreasi menikmati beberapa tempat wisata di kota Makassar. Acara diakhir dengan belanja ole-ole di sekitar Jl. Somba Opu.
Kopdar Blogger Nusantara Makassar 9-11 November 2012 |
dari runtutan acara aja kayaknya bakal seru nih, apalagi berkumpul dengan orang yang masih satu kegiatan dengan kita yakni nge-blog. yang jelas bisa nambah teman, ilmu dan pengalaman. Ayo serbu Kota Makassar dan SUKSESKAN KOPDAR BLOGGER NUSANTARA 2012 MAKASSAR
rujukan dan gambar: Blogger Nusantara 2012
No comments:
Post a Comment